Junk Sports 2015 SP

Cerita kali ini diambil dari acara tv Junk Sports yang diayangkan tanggal 30 Desember 2014.

Aku sendiri sebenarnya kurang tau ini acara yang membahas apa. Tapi di episode kali ini mereka membahas seorang atlet golf Jepang wanita bernama Sakai Miki. Dan... di sini rasanya aku sebagai fans Aiba-san jadi senyum-senyum, iri tapi bahagia. Seperti apa cerita yang dibahas? Kita lanjutkan saja!






Ini dia yang namanya Sakai Miki, pada saat itu berumur 23 tahun. Selanjutnya kita panggil Sakai-san saja, ya :)


Jadi di episode ini, Sakai-san mendapat 'reward' (baca: dokkiri) dari Hamada-san (pria di sebelah kanan).


Menurut Sakai-san, dia nggak bisa mengekspresikan 'reward' tersebut ke dalam kata-kata selain berterima kasih. Hm? Kenapa begitu?



Jadi, Sakai-san ini adalah fans-nya Arashi. Kalau nggak salah nangkep, dia paling suka Aiba-san di antara kelima anggota Arashi. Di acara TV yang sama, di episode tanggal 13 September 2014, dia pernah bilang bahwa Arashi itu seperti 'kami' (god) bagi dia. Tapi meski begitu dia nggak ingin bertemu karena rasanya nggak mungkin melihat mereka secara langsung.


Nah, karena Sakai-san pada saat itu baru saja mendapatkan Shoukin Ranking urutan ke-6 (seperti anugerah di bidang golf gitu mungkin ya), Hamada-san ingin memberikan hadiah untuk untuk Sakai-san yaitu melihat Arashi secara langsung di acara VS Arashi. 




Sakai-san kaget dan nggak percaya. Sampai-sampai kakaknya nanya apa Sakai-san baik-baik aja dan ngerti apa yang Hamada-san sampaikan. Jelas itu membuat dia nangis terharu :')



Selama persiapan recording VS Arashi, Sakai-san masih belum bisa nahan tangisnya. Penonton yang lain cuma bisa menghibur dan senyum-senyum melihat Sakai-san nangis. Maklum, baru pertama kali liat ya. Dan akhirnya Arashi muncul juga :D



Melihat Arashi keluar dari balik tirai, Sakai-san makin kejer. Kata Hamada-san sih "liat baik-baik dong!". Bener, kalau dia nangis mulu, jadi nggak ngeliat Arashi-nya dong :D



Pas di tengah acara, akhirnya Sakai-san bisa ikut menikmati, bisa ketawa-tawa. Pokoknya happy deh!


Nah, seperti biasa, kalau acara sudah selesai, Arashi berlima bakal ngucapin salam dan terima kasih ke penonton karena udah menyempatkan diri datang ke sana. Oiya, dengar-dengar sih kalau mau jadi penonton di VS Arashi, ada undiannya gitu. Di sana juga banyak fans yang dateng.




Setelah itu, Arashi juga mengelilingi studio. Memastikan memberi salam satu-satu ke penonton. Sakai-san yang tadinya udah ceria, jadi ke mode nangisnya lagi melihat Arashi yang disukainya mendekat ke arah dia. Di situlah keajaiban terjadi!



Ya, Aiba-san, anggota Arashi yang paling dia sukai, menyadari keberadaan Sakai-san di studio itu!



"Arigatou gozaimashita. Ne, mi ni kiteitadaite," Tidak lupa, Aiba-san mengucapkan terima kasih ke Sakai-san karena udah datang melihat ke studio. Itu semua Aiba-san yang ngucapin. Disertai iya-iya nya Nino.



Jun yang penasaran karena ngeliat Sakai-san nangis, malah nanya, "Ada apa?". Aduuh Juuun, iseng banget XD Namanya fans kalau udah ketemu idolanya, pasti ngerasa itu pencapaian tertingginya. Tentu aja Sakai-san nggak bisa jawab pertanyaan Jun.



"Ganbatte kudasaine. Gorufu," Aiba-san ngasih semangat ke Sakai-san untuk melakukan yang terbaik dalam pekerjaannya sebagai atlet golf. Bisa dilihat reaksi Sakai-san yang benar-benar nggak bisa ngomong apa-apa. Bahkan mengucapkan terima kasih aja jadi nggak jelas karena tangisnya :')



Balik ke studio Junk Sports, Sakai-san bilang dia nggak pernah berpikir bakal diajak bicara sama Arashi di sana. Makanya, dia nggak bisa ngomong apa-apa dan terus-terusan nangis.

-Tamat-

Di episode ini, banyak banget yang bisa dilihat dari Arashi. Dari awal muncul di studio, sampai akhir recording, mereka bisa bikin fans menitikkan air mata karena terharu sampai bisa senyum lagi, terus menitikkan air mata lagi :') Terus bagaimana interaksi Arashi dengan penonton, ngucapin terima kasih karena udah menyempatkan diri datang ke acara mereka membuktikan mereka memang punya sopan santun dan etika.

Di episode ini aku juga suka banget sama Aiba-san yang menyadari keberadaan Sakai-san. Keajaiban banget, ya. Mungkin karena Aiba-san suka golf, jadi sekali lihat bisa ngeh itu Sakai-san. Nggak ketinggalan juga aura positif Aiba-san yang keluar melalui kata-kata penyemangat "ganbatte kudasaine" bikin aku jadi ikut terharu!

You Might Also Like

0 komentar